PROGRAM PASCASARJANA

PROGRAM STUDI
TEKNIK ELEKTRO

PROGRAM STUDI
TEKNIK INFORMATIKA DAN KOMPUTER





15 Desember 2023
Revisi Pengumuman Seminar Tesis Akhir Semester Gasal 2023/2024.

8 Agustus 2023
Pengumuman Penerimaan Mahasiswa Baru Magister Terapan PENS Gel.2 Tahun Ajaran 2023/2024.

19 Juni 2023
Pengumuman Jadwal Seminar Tesis Semester Genap Tahun Ajaran 2022/2023.

31 Mei 2023
Pengumuman Penerimaan Mahasiswa Baru Magister Terapan (S2) PENS Gelombang 1 Tahun Ajaran 2023/2024.

9 Januari 2023
Informasi Prasyarat Yudisium untuk Wisada Tahun Ajaran Gasal 2022-2023.

17 Desember 2022
Pengumuman Jadwal Seminar Tesis Semester Gasal Tahun Ajaran 2022/2023.

13 Agustus 2022
Jadwal Perkuliahan Semeseter Gasal 2022/2023.

8 Agustus 2022
Pengumuman Penerimaan Mahasiswa Baru Magister Terapan PENS Gel.2 Tahun Ajaran 2022/2023.

22 Juli 2022
Pengumuman daftar ulang Bagi Mahasiswa Lama dan pembayaran SPP Program Magister Terapan Tahun Ajaran Gasal 2022-2023.

22 Juli 2022
Informasi Prasyarat Yudisium untuk Wisada Tahun Ajaran Genap 2021-2022.

5 Juli 2022
Pengumuman Penerimaan mahasiswa baru Jalur Masuk Beasiswa PENS Program Magister Terapan PENS Tahun Akademik 2022/2023.

3 Juli 2022
Pengumuman Penerimaan mahasiswa baru Jalur Masuk Beasiswa PENS Program Magister Terapan PENS Tahun Akademik 2022/2023

30 Juni 2022
Pengumuman Penerimaan Mahasiswa Baru Magister Terapan PENS Gel.1 Tahun Ajaran 2022/2023

25 Mei 2022
Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat Program Studi S2 Teknik Informatika & Komputer



Program Pengabdian Masyarakat Tahun 2023

Totally Integrataed Smart Aquaculture System for Indonesia

Pascasarjana Magister Terapan PENS S2


Surabaya, 14 Oktober 2023

Pengabdian Masyarakat Pascasarjana merupakan salah satu kegiatan dari Program Pascasarjana PENS yang menggabungkan pengetahuan di kampus dengan implementasinya di lapangan. Pada kegiatan pengabdian kali ini, rekan-rekan pascasarjana berinovasi dengan membuat alat untuk membantu petambak udang memonitor kondisi tambak udangnya. Alat ini digunakan untuk memonitor beberapa parameter yang menggambarkan kondisi tambak seperti kadar garam, suhu, dan tingkat keasaman air. Hasil pengukuran akan dikirim melalui internet ke masing-masing akun pengguna yang telah terdaftar di web. Nantinya pengguna dapat melihat hasil ukur dan rekam pengukuran untuk mengetahui dan membantu petambak dalam mengolah kondisi tambaknya.

Berbeda dengan kegiatan sebelumnya, pada kegiatan kali ini rekan-rekan pascasarjana mencoba untuk mengembangkan sensor kadar garamnya sendiri yang telah dilengkapi dengan sensor suhu. Dan hasilnya cukup bagus untuk prototype pertama. Selain itu, rekan-rekan pascasarjana juga mengembangkan konsep akuisisi data untuk pengambilan data pH dan kadar garam dalam satu area. Pada kegiatan sebelumnya, hal ini tidak dapat dilakukan sehingga perlu dua buah wadah untuk melakukan dua pengukuran tersebut hingga data dapat dikirim ke web. Pada kegiatan kali ini rekan-rekan pascasarjana juga membangun web service yang lebih baik dengan mengembangkan UI yang lebih mudah dipahami pengguna. Pada web tersebut petambak dapat mengelompokkan area tambak berdasar kota dan banyaknya kolam yang ada. Selain itu, petambak juga dapat melihat hasil ukur dengan grafik yang telah tersedia pada web. Petambak juga dapat mengunduh log pengukuran melalui web dengan format .csv.

"Alat yang dihasilkan dari kegiatan ini dapat membantu kami sebagai petambak dalam memonitoring tambak udang. Kedepannya, harapan kami, alat yang dihasilkan dapat ditambahkan beberapa parameter yang menurut kami penting pula untuk diketahui", kata Junaidi. Dengan adanya kegiatan tersebut, riset dapat terus berkembang dengan menyesuaikan kebutuhan yang ada di lapangan. Sehingga nantinya riset yang ada dapat membantu menyelesaikan masalah yang terjadi secara riil.